Selasa, 25 Agustus 2009

Pengering Rambut Tanpa Listrik

            Pengering yang beredar di pasaran saat ini, mungkin sebentar lagi akan masuk museum. Hal itu bukan karena barang yang akrab dengan salon ini sudah tua tetapi karena baru-baru ini sudah ditemukan pengering rambut pertama tanpa listik atau baterai loch. G percaya?? Bentuknya sama seperti sikat yang memiliki dua sisi. Sedangkan bulu-bulunya terbuat dari bahan yang bisa menyerap air, yaitu dari serabut polyester yang bermutu tinggi. Penggunaannya juga sangat sederhana, sama seperti orang menggunakan sikat pada umumnya. Temuan baru yang di beri nama “Qtic Brush” ini merupakan hasil temuan perusahaan Westmaster di Tokyo.
            Alat pengering ini bisa menyerap air sebanyak 20 g, sementara rambut kita jika sehabis keramas dan sudah dikeringkan dengan handuk hanya mengandung air antara 5-7 g saja. Pengering model baru ini lebih baik untuk kesehatan rambut dibandingkan dengan pengering bertenaga listrik. Wahh... hebat kan!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar